BEKASI – Sekelompok Organisasi Kemasyarakat (Ormas) terlibat aksi tawuran dengan para supporter the jakmania di bilangan Jalan Underpass Tambun, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Senin (26/4/2021) dini hari.
Adapun motif tawuran sekelompok ormas dengan supporter the jakmania tersebut belum jelas penyebabnya.
Menurut Obet, warga yang melihat aksi tawuran tersebut mengatakan, tawuran dipicu lantaran para supporter the jakmania yang tengah melintas di jalan underpass tiba-tiba dihadang oleh sekelompok ormas.
“Dari arah timur datang puluhan supporter the jakmania, mungkin habis pulang nonton bareng (Nobar) pertandingan Persija lawan Persib. Pas lewat sini, dihadang sama sekelompok ormas, ga tau apa penyebabnya, tau-tau terjadi dah tawuran,” ucap Obet.
Beruntung aksi tawuran tersebut tidak berlanjut dan meluas, setelah beberapa personil petugas dari Polsek Tambun datang kelokasi dan langsung membubarkan aksi tawuran tersebut.
Untuk mengantisipasi agar tawuran tersebut tidak berlanjut, para petugas dari Polsek Tambun masih berjaga-jaga dilokasi tawuran dan melakukan penyisiran ketempat-tempat yang di sinyalir masih ada para pelaku tawuran yang bersembunyi. (jae)