#

Soal Lapangan Sepakbola, Warga Kampung Balong Ampel Apresiasi Kinerja Kepala Desa

BEKASI – Keinginan warga Kampung Balong Ampel, Desa Sukabakti, Kecamatan Tambelang, Kabupaten Bekasi, soal ketersediaan sarana olahraga seperti lapangan sepakbola bakal terwujud.

Pasalnya, Kepala Desa Sukabakti, Naman telah mereralisasikan keinginan warga berupa pengurugan lahan yang diperuntukan sebagai lapangan sepakbola.

Kendati baru sebatas pengurugan, namun apa yang telah dilakukan oleh Kepala Desa Sukabakti mendapat apresiasi dari warga.

BACA JUGA  Empat Pemain Asing Ramaikan Turnamen Gladiator Cup I

“Atas nama pemuda dan warga, kami ucapkan terima kasih kepada Pemdes Sukabakti khususnya Buat Kepala Desa Sukabakti yang sudah mau memenuhi keinginan warga untuk memiliki sarana olahraga berupa lapangan sepakbola,” ucap Sinin Gasong, Jum’at (8/10/2021) yang mewakili warga dan pemuda Kampung Balong Ampel.

Menurut Sinin, bahwa keinginan memiliki lapangan sepakbola, merupakan keinginan warga yang sudah cukup lama. Sehingga, warga secara swadaya dan gotong royong menciptakan lapangan sepakbola dengan alat seadanya.

BACA JUGA  Tim Sepakbola RW03 Kembali Menjadi Juara Umum Setelah Menaklukan RW06

“Alhamdulillah, sekarang keinginan warga sudah direalisasikan sama pak lurah, mudah-mudahan tahun kedepannya, lapangan yang lagi kita bangun ini bisa sama seperti lapangan sepakbola yang ada didesa lainnya,” harapnya. (JAE)