#

Terpilih Secara Aklamasi, Arif Janji Bakal Satukan Pemuda Tambun Selatan

KABUPATEN BEKASI – Roda organisasi Karang Taruna Tambun Selatan bakal kembali bergerak karena telah memiliki ketua baru, yaitu Muhammad Arif Pemilihan itu berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Tambun Selatan, Senin (28/12/2020).

Arif terpilih secara aklamasi berdasarkan hasil sidang pleno yang dipimpin oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK) Karang Taruna Kabupaten Bekasi, Acep Juandi.

Dalam 14 hari ke depan, Arif dan tim formatur diminta untuk membentuk kepengurusan Karang Taruna Tambun Selatan.

BACA JUGA  Sekelompok Warga Manfaatkan Banjir Untuk Mengais Rezeki

Ketua terpilih, Arif, mengaku bersyukur atas suksesnya acara Temu Karya bukan karena dirinya terpilih sebagai ketua Karang Taruna.

“Titik awal kita hari ini dari titik nol. Hari ini Tambun Pemuda tercerai berai, padahal masih sesama Tambun Utara. Hari ini kita bersatu, jangan jadi buih di antara gelombang. Kita bersatu di bawah Karang Taruna,” ucap Arif

BACA JUGA  Peringati Hari Ibu Perempuan PP AMPG Sambangi Panti Jompo

Kegiatan bertema ‘Perkuat Kesetiakawanan Sosial untuk Tambun Selatan Terbaik’ itu dihadiri Camat Tambun Selatan Junaefi, Kapolsek Tambun AKP Gana Wijaya, Ketua Karang Taruna Kabupaten Bekasi Ahmad Taufik, Sekjen Karang Taruna Kabupaten Bekasi Arif Rahman Hakim.

Sekjen Karang Taruna, Arif Rahman, menjelaskan persoalan sosial di Kecamatan Tambun Selatan, salah satunya ialah banyak pemuda yang belum dapat kesempatan kerja. Dia berharap kepengurusan baru dapat membantu pemerintah meringankan masalah sosial di Kabupaten Bekasi.

BACA JUGA  Ringankan Beban Warga Terdampak Banjir, Karang Taruna Cibarusah Gelar Aksi Penggalangan Dana

Sementara itu Camat Tambun Selatan, Junaefi, menjelaskan tugas Karang Taruna saat ini adalah mendampingi desa dan kelurahan untuk membuat sebuah program sosial seperti dalam rangka mengurangi angka pengangguran.

“Kita buat program pemberdayaan masyarakat, pelatihan teknik, servis AC, moulding. Tolong didorong. Ayo kita gerakkan. Ayo bareng-bareng bangun Tambun Selatan,” ucap dia.(jae)