#

Wamen Dikdasmen Minta Para Guru Sosialisasikan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat Untuk Songsong Indonesia Emas

BEKASI,radarberingin.net – Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah(Dikdasmen), Prof. Atip Latipulhayat mengatakan, agar para guru mensosialisasikan atau mencanangkan 7 kebiasaan anak indonesia hebat dalam menyongsong indonesia emas.

Hal itu dikatakan Atip saat berkunjung ke Yayasan An-Nahla Al-Islamy yang berada di Kampung Karang Sambung, Karang Satria,Tambun Utara, Rabu(26/2/2025) untuk bersilahturahim dengan tenaga pendidik dan Kepala Sekolah se-Bekasi Raya.

“Gerakan gemar membaca merupakan salah satu dari tujuh kebiasaan anak Indonesia, mulai sekarang mari kita canangkan gerakan tersebut, tentunya harus ada assessment nya, untuk mengetahui sampai sejauh mana paham yang di baca,” kata Atip dalam sambutannya.

BACA JUGA  Miris..! APBD Hampir Menyentuh 7 Trilyun Tapi Banyak Sekolah Di Kabupaten Bekasi Tidak Memiliki Mebelair

Lebih lanjut dikatakannya, bahwa itu merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan mutu, literasi, dan numerisasi. Dan itu akan digalakan untuk meningkatkan mutu, agar bisa bersaing.

“Tentunya untuk meningkatkan mutu juga memiliki implikasi pada elemen yang lainnya. Salah satunya adalah guru,’ jelasnya.

Selain itu katanya, guru juga harus bermutu, harus dilakukan berbagai macam bentuk latihan untuk meningkatkan mutu dari guru tersebut.

“Kalau guru menguasai seratus persen, maksimal untuk muridnya menyerap 80 persen. Karena tidak mungkin juga kalau sama seratus persen,” ucapnya.

BACA JUGA  Pengukuhan Ketua Yayasan Al-Khairiyah Yang Baru Di Warnai Kericuhan

Ditempat yang sama, Kepala Sekolah An-Nahla Al-Islamy, Ustadz Fadilah mengapresiasi atas kunjungan Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah.

Dirinya berharap apa yang di sampaikan Wamen dapat di terapkan pada lingkungan sekolahnya.

“Alhamdulillah, atas kunjungan ini, lamgsung pak wamen yang mensosialisasikan tujuh kebiasan anak Indonesia. Mudah-mudah semua bisa kami praktekkan dan menjadi kebiasaan anak-anak di sekolah kami,” ucapnya.

Terkait dengan penerapan, dirinya mengatakan akan mengikuti surat edaran dari kementerian yang nantinya akan dibuatkan jurnal, dimana dalam jurnal tersebut siswa diharuskan mengisi setiap kolom jurnal.

BACA JUGA  Wow..! SDN 04 Karang Satria Gelar Panen Raya

“Nanti kita akan mengikuti surat edaran dari kementerian, nanti jurnalnya sudah ada. Siswa akan di bagikan jurnal tujuh kebiasan anak hebat, tinggal mengisi dengan cara ceklis kegiatan siswa,” ungkapnya.

Dalam kunjungan tersebut, nampak hadir Ketua Yayasan An-Nahla Al-Islamy KH. Dr. Jeje jaenudin, M.Ag, Kepala sekolah Ustdz Fadilah, M.Pd, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bekasi Imam Faturahman, Camat Tambun Utara H. Najmuddin, Wakapolsek Tambun Selatan AKP Bibilim, serta Kepala Desa Karang Satria Zainudin.(red)